SUARA BANDUNG - Nama Indro WARKOP mencuat usai video lamanya bersama Deddy Mahendra Desta kembali ramai, setelah sahabat Vincent Rompies itu menggugat cerai Natasha Rizki.
Dalam video podcastnya bersama Indro WARKOP, terdapat momen di mana sang komedian legendaris memberikan petuah pada Desta terkait jodoh.
Dengan yakin, Indro WARKOP mengatakan pada Desta dan Vincent, jika mayoritas penyebab keretakan rumah tangga didasari karena perbedaan budaya.
Perbedaan budaya itu, lantas seringkali disikapi dengan tidak bijak alias tidak ada yang mengalah satu sama lain, sehingga menyebabkan perpisahan.
Baca Juga:Bacaan Sholat Tahajud 2 Rakaat Sendiri di Rumah, dari Niat hingga Salam
Hampir senada dengan hal tersebut, Desta dan Natasha Rizki juga pernah mendapatkan saran dari Quraish Shihab, berkaitan perbedaan pandangan keduanya di dalam pernikahan.
"Kalau kita mau berpegang teguh pada kita punya pendapat, tidak mau mendengar ini, itu tidak bisa," saran Quraish Shihab yang mendengarkan curhatan Desta dan Caca, seperti dikutip pada hari Minggu (28/5/2023).
Ayahanda Najwa Shihab lantas melanjutkan sarannya, melalui sebuah analogi.
"Masing-masing mundur selangkah, untuk bertemu," kata Quraish Shihab lagi.
Perkataan Pendiri Pusat Studi Al-Quran itu membuat Desta sempat berpikir dan terdiam. (*)
Baca Juga:Sapi Kurban dari Presiden Jokowi Hitam dan Besar, Harganya Rp 100 Juta
Sumber: YouTube Najwa Shihab