Undang Gelak Tawa, Gibran Pernah Blak-blakan Ogah Telepon Kaesang: Pulsanya Mahal!

Gibran Rakabuming pernah ungkap hal tak terduga, jika ia tak kau telepon Kaesang Pangarep karena suatu hal, apa itu? Simak ulasannya berikut.

Khanif
Senin, 10 April 2023 | 12:43 WIB
Undang Gelak Tawa, Gibran Pernah Blak-blakan Ogah Telepon Kaesang: Pulsanya Mahal!
Gibran ogah telepon Kaesang karena hal ini. (Suara.com/Yuliani)

SUARA BANDUNG - Gibran Rakabuming Raka pernah ungkap dirinya tidak mau telepon Kaesang Pangarep.

Anak pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming sekarang menjabat sebagai Walikota Solo.

Sedangkan anak terakhir Jokowi, Kaesang, kini tengah sibuk membangun bisnis dan karirnya.

Kedua putra Jokowi, Kaesang dan Gibran terkadang menghadiri acara televisi sebagai bintang tamu.

Baca Juga:Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian

Satu diantaranya adalah sebagai tamu undangan program Mata Najwa. Dikutip dari akun TikTok @irenn_pietersz, (10/4/2023), Gibran blak-blakan tidak mau telepon Kaesang.

Bukan tanpa sebab, kakak Kaesang yang saat itu belum menjabat sebagai Walikota, 'ogah' telepon sang adik, karena biaya menghubunginya cukup mahal.

Diketahui, saat menghadiri program acara Mata Najwa, adik Gibran tengah menempuh studi di Singapura.

Hal ini membuat biaya telepon menggunakan pulsa seluler cukup menyita kocek relatif besar.

"Gak, Kaesang di Singapura pulsanya mahal," jawab anak pertama Jokowi saat ditanya untuk menghubungi Kaesang.(*)

Baca Juga:Nikita Mirzani Dijadikan Tersangka, Netizen Dukung Hotman Paris Beri Hukuman Masuk ke Penjara

Sumber: TikTok @irenn_pietersz

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak