SuaraBandung - Hubungan Alshad Ahmad dan Tiara Andini kini digadang-gadang telah berada di ujung tanduk.
Sejak beredar kabar mengenai Alshad Ahmad yang sempat menikah, bercerai hingga bahkan memiliki anak dari sang mantan kekasih Nissa Asyifa, tak lagi terlihat kemesraan antara keduanya.
Melihat hal tersebut, peramal Bayu Six melalui channel Youtubenya (24/3/23), mencoba meramalkan nasib hubungan Alshad Ahmad dan Tiara Andini.
Dalam video tersebut, peramal Bayu Six mengambil sebuah kartu bergambar seorang wanita di atas kepalanya terlihat lambang keabadian, dan wanita itu menjinakkan seekor singa.
"Saya lihat dari mata batin saya, Alshad telah menyia-nyiakan wanita yang sangat menyayangi dan mencintainya lebih dari apapun," jelasnya.
Bayu Six pun mengambil kartu selanjutnya. Tampak kartu seven of cup berada di tangan Bayu Six.
"Saya lihat hubungan Alshad dan Tiara akan berlanjut ke jenjeng yang lebih sakral. Namun sepertinya semua harapan tersebut harus dipendam oleh Alshad," jelasnya.
Ia pun kembali mengambil kartu ketiga bergambar seorang pria memegang sebuah gelas di dalam isinya ada ikan.
"Sebenarnya, Alshad ini masih bisa berada di perahu yang sama dengan Tiara Andini. Namun tak dipungkiri, gelombang dalam kisah ini sangat besar. Apalagi Alshad berikan kekecewaan pada Tiara Andini," lanjut Bayu Six.
Baca Juga:Hasil BRI Liga 1: Persik Kediri Tundukkan Persita Tangerang di Stadion Brawijaya
Bayu Six mengatakan bahwa Tiara Andini dan Alshad Ahmad masih saling menyukai.
"Tiara dan Alshad masih saling menyukai. Namun setelah mereka berakhir, akan ada wanita yang mendekati Alshad lagi," katanya.
Terakhir, Bayu Six mendoakan agar Alshad diberikan solusi atas masalah yang menimpanya dan Tiara Andini diberikan ketabahan.
Apa yang disampaikan oleh Bayu Six merupakan sebuah ramalan yang boleh dipercaya ataupun tidak.
Sayangnya, hingga kini belum ada konfirmasi terkait kabar yang beredar tersebut. (*/Alina)
Sumber: Youtube Bayu Six