Warung Buka di Bulan Ramadhan Apakah Dosa? Simak Penjelasan Buya Yahya Berikut Ini

Penjelasan Buya Yahya tentang bahayanya meninggalkan puasa di Bulan Ramadhan dan dosa bagi orang yang melayani dan pembeli.

Ifaadatul
Jum'at, 24 Maret 2023 | 13:49 WIB
Warung Buka di Bulan Ramadhan Apakah Dosa? Simak Penjelasan Buya Yahya Berikut Ini
Buya Yahya sedang menjelaskan bahayanya meninggalkan puasa di Bulan Ramadhan dan dosa tidaknya warung yang buka di bulan suci itu. (Youtube/Al Bahjah TV)

SuaraBandung.id - Banyak orang yang begitu mudahnya meninggalkan puasa di bulan ramadhan seolah-olah itu merupakan dosa kecil, padahal dosa yang sangat besar.

Menurut Buya Yahya ini merupakan masalah dan ketahuilah siapa yang melanggar seperti itu, maka akan mudah melanggar dosa yang lainya.

Bahkan banyak warung yang buka, padahal bukan untuk orang yang berpergian, tapi untuk orang biasa.

Buya Yahya pun menanyakan hal tersebut, apakah harus ditutup ataukah tidak?

Baca Juga:Mama Rieta Ancam Gantikan Pasangan Nagita Slavina, Raffi Ahmad Langsung Kicep

Mereka menjawab, karena saat di bulan puasa orang yang membeli itu lebih banyak daripada di luar ramadhan.

Misalnya banyak bapak-bapak yang ngomong kepada istri dan anaknya di rumah berpuasa, namun secara diam-diam pergi dan belanja di warung tersebut.

Maka dosa bagi orang yang memberikan pelayanan dan pembeli, pada saat di Bulan Ramdhan.

"Banyak bapak-bapak yang ngomong di rumahnya dengan istri dan anaknya itu berpuasa, diam-diam dia dia pergi dan belanja di warung tersebut. Maka dosalah orang yang melayani dan dosa juga orang tersebut. Jadi permasalahanya sudah tidak takut lagi kepada Allah SWT," ucap Buya Yahya menjelaskan seperti dikutip, Kamis (23/3/23). (*/Alina)

Sumber: Youtube Al-Bahjah TV 

Baca Juga:6 Fakta Kematian Bripka AS Usai Gelapkan Pajak: Kejanggalan Sianida hingga Niat Bongkar Kasus

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Khazanah

Terkini

Tampilkan lebih banyak