SuaraBandung.id – Isu perselingkuhan Raffi Ahmad dan Mimi Bayuh jadi viral di Media Sosial.
Bahkan, isu miring yang terjadi pada Raffi Ahmad disebut sudah menikah siri dengan Mimi Bayuh.
Kemudian, netizen menyoroti hal ini kembali karena Raffi Ahmad kepergok oleh fans terekam sedang video call dengan yang diduga Mimi Bayuh.
Saat ini kabar terbaru ada yang menyebut dalam sebuah narasi video bahwa Mimi Bayuh positif hamil, dan Raffi Ahmad harus bertanggung jawab dengan menikahinya.
Baca Juga:Swiss Open 2023: Jadwal Pertandingan Tujuh Wakil Indonesia Babak 16 Besar
Video yang diunggah oleh kanal Youtube SELEB TV berisi klaim Raffi Ahmad yang harus menikahi Mimi Bayuh, karena ia positif hamil
Judul dalam video bertajuk “POSITIF HAMIL!! RAFFI AHMAD HARUS NIKAHI MIMI BAYUH”
Kemudian, unggahan video itu mencamtukan thumbnail dengan tulisan “SEMUANYA TERBUKTI RAFFI AHMAD JADI AYAH UNTUK KANDUNGAN MIMI BAYUH”
Dalam video itu menyertakan foto yang direkayasa kedekatan Mimi Bayuh dengan keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Lantas apakah benar adanya Mimi Bayuh mengandung anak dari Raffi Ahmad ?
Baca Juga:Jadwal Buka Puasa di Prabumulih 23 Maret 2023 Lengkap Dengan Doanya
Cek Fakta :
Sampai berita ini ditulis humor tersebut telah 4,9 ribu kali, dan setelah ditelusuri oleh tim bandung.suara.com ternyata:
Pertama, tidak ditemukan keselerasan antara judul, isi, dan keterangan yang ada dalam video.
Kedua, isi dari video itu tidak menunjukan fakta kebenaran bahwa Mimi Bayuh positif hamil dari anak Raffi Ahmad.
Ketiga, video yang berdurasi 3 menit 44 detik itu narasinya dibangun sejak awal oleh cuplikan-cuplikan ketika Raffi Ahmad sedang melakukan vlog harian dan foto-foto keluarganya.
Sampai saat ini diketahui bahwa hubungan Raffi Ahmad dan keluarga RANS Entertaitment dengan Mimi Bayuh hanya sebagai hubungan pekerjaan.
Kesimpulan:
Berdasarkan penelusuran, bisa disimpulkan bahwa yang menyebut Mimi Bayuh positif hamil dan Raffi Ahmad harus menikahi itu tidak sesuai dengan fakta, dan data.
Maka unggahan tersebut tidak ada kesesuaian fakta, maka menyesatkan alias HOAX.
Catatan Redaksi:
Ini adalah salah satu artikel yang masuk dalam konten cek fakta suarabandung.com, dibuat dengan sumber yang jelas namun tidak bisa dijadikan rujukan karena masih berpotensi salah informasi.
Publik dipersilakan memberikan kritik melalui kolom komentar atau menghubungi Redaksi Suara.com melalui email [email protected] (*)
Sumber : Youtube SELEB TV