SuaraBandung.id - Belum lama netizen dibuat geram dengan konten makan babi Lina Mukherjee, selebgram tersebut juga mengakui bahwa dirinya memakan daging lain yang sama-sama haram dalam agama Islam.
Menurut pengakuannya, seperti dilansir dari kanal Youtube pada (12/3/2023), Lina mengaku bahwa dirinya tidak makan daging babi lagi, melainkan makan daging anjing.
Aksinya sontak membuat netizen makin ramai menghujat. Pasalnya, Lina merupakan seorang Muslim dan dalam agama Islam, memakan daging babi dan anjing adalah haram hukumnya.
“Hari ini Lina Mukherjee makan anjing.” ujarnya dalam video tersebut.
Dalam video, tampak Lina menggigit sebuah daging yang diduga adalah daging anjing.
Ia menunjukkan wajah sumringah ketika memakan daging tersebut, menandakan bahwa daging anjing yang ia makan memiliki rasa lezat.
“Hmm…Rasanya anjing lebih enak daripada babi guys.” ujarnya.
Sontak saja video tersebut ramai dikomentari oleh netizen. Banyak netizen yang menilai bahwa konten Lina Mukherjee sudah tampak seperti orang dalam gangguan jiwa.
“Dek Lina, Kalo bisa dengar dengar ..... jangan seperti orang yang frustasi dan kehilangan jati diri,” komentar seorang netizen.
Baca Juga:Lina Mukherjee Berencana Ibadah Umrah, Berharap Jadi Orang yang Lebih Baik
“Kl ga mau di hujat, ya berperilakulah yg wajar” komentar seorang netizen.
Namun, rupanya daging yang Lina Mukherjee makan saat itu adalah daging ikan asin, bukan daging anjing sungguhan.
Hal itu ia konfirmasi sendiri di dalam videonya, menandakan bahwa ia hanya mengelabui para netizen.
(*)
Sumber: Youtube Shorts Lina Mukherjee (12/3/2023)