SuaraBandung.id - Dalam rumah tangga, Buya Yahya mengatakan bahwa perbedaan pendapat antara suami dan istri pasti ada.
Lantas jika berbeda pendapat siapa yang harus mengalah? Istri atau suami? Begini penjelasan Buya Yahya!
Menurut Buya Yahya, jika suami istri berbeda pandangan maka pahami dulu kebenarannya.
Kata Buya Yahya ada dua hal yang harus dilihat, apakah perbedaan pendapat suami istri tersebut tidak melanggar syariat dan tidak membahayakan.
Baca Juga:Polisi Minta Masyarakat Waspada, Modus Surat Tilang Lewat WhatsApp Bisa Kuras Saldo di Rekening
“Itu harus dipahami kebenarannya dan bukan kebenaran secara syari. Apakah perbedaan pendapat antara suami istri itu hanya ide-ide yang tidak merugikan atau hal apa?” tutur Buya Yahya, dikutip dari YouTube Buya Yahya (19/3/2023).
Menurut Buya Yahya, jika perbedaan itu tentang pelanggaran syariat dan merugikan lalu pendapat suami yang benar maka istri harus mengalah.
“Tapi tetap istri wajib menyampaikan atau mengusulkan, bukan menentang dan jadinya ribut,” jelas Buya Yahya.
Buya Yahya menjelaskan jika perbedaan pendapat tentang hal mubah atau hukumnya boleh maka bisa beradu pendapat namun dengan halus dan lemah lembut.
“Misalnya lagi di mobil suami bilang ambil jalan kanan sedangkan istri bilangnya harus jalan kiri, nah kan ini bukan pelanggaran syariat toh nantinya nyampe juga ke tujuan,” ucap Buya Yahya.
Baca Juga:Link Live Streaming Manchester City vs Burnley, Perempat Final FA Cup
Buya Yahya juga berpesan bahwa suami istri jangan ribut gara-gara urusan beda pendapat apalagi hal yang hukumnya mubah bukan wajib ataupun melanggar syariat. (*)
Sumber : YouTube Buya Yahya