SuaraBandung.id – Pasca hubungan romansa antara Fujianti Utami dengan Thariq Halilintar kandas, Fuji dijodoh-jodohkan oleh netizen dengan El Rumi.
Anak musisi legendaris Indonesia itu, dikabarkan sedang dekat dengan Fuji, hingga para netizen sepakat untuk menjodohkan keduanya.
Namun dari pihak El sendiri, ia mengaku tidak sedang mendekati wanita manapun. Ia sedang bahagia dengan kesendiriannya.
Lalu bagaimana tanggapan dari ayahanda El mengenai kedekatan dan isu-isu tentang putra keduanya itu?
Baca Juga:Bicara Pendamping Anies Baswedan di Pilpres 2024, PKS Ungkap Kriterianya
Ahmad Dhani mengaku tidak tahu-menahu masalah kedekatan anaknya dengan Fuji. Ia bahkan mengaku tidak mengenal Fuji dan tidak memikirkan perjodohan yang dilakukan netizen tersebut.
“Apa itu yang dijodohin El, saya sih nggak terlalu pikirin ya, kalau yang dijodohin saya baru mungkin saya pikirkan,” ujar Ahmad Dhani pada tayangan YouTube Intens Investigasi, Jumat (3/3/23).
Dalam pernyataan tersebut, Ahmad Dhani mengaku jarang menonton berita infotainment, sehingga dirinya juga tidak tahu tentang Fuji.
Masalah ini juga tidak pernah diceritakan oleh El kepada mantan suami Maia Estianty itu.
“Mereka itu paling males cerita sama saya. Ya, karena saya setuju-setuju aja gitu, nggak ada masalah,” ujar Dhani.
Baca Juga:5 Rekomendasi Kafe Outdoor dan View yang Instagramable di Bandung
Mengenai masalah jodoh, percintaan, pernikahan hingga perceraian pun, Ahmad Dhani membebaskan pilihan dan keputusan kepada tiga anaknya.
“Ya itu boleh yah, mau nikah cepat, mau kawin cepat, kawin lama juga nggak papa. Mau cerai lagi nanti juga nggak papa, bebas banget, yang penting pakai akad,” katanya lagi. (*)
Sumber: Youtube Intens Investigasi berjudul Ahmad Dhani Tanggapi Saat El Dijodohkan Fuji Oleh Netizen | Intens Investigasi | Eps 2398