SuaraBandung.id - Lagi musim rambutan begini, jangan cuma mengonsumsi buah ini dengan cara yang biasa. Sebab, buah rambutan bisa olah menjadi asinan yang bercita rasa manis, pedas, asin, dan menyegarkan.
Asinan rambutan cocok untuk camilan di rumah untuk mengisi waktu luang. Apalagi buah rambutan yang murah harganya dan mudah didapat tersebut memiliki manfaat untuk kesehatan.
Buah rambutan mengandung banyak nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh, sehingga bisa memperkuat daya tahan tubuh, menjaga kesehatan jantung, dan sejumlah manfaat lainnya.
Untuk itu, melansir dari kanal YouTube Ika Mardatillah, berikut resep membuat asinan rambutan yang bisa dicoba di rumah.
Baca Juga:Aneh-aneh Aja! Mantan Ogah Diajak Balikan, Pria di Medan Malah Gerak Cepat Tahan Ijazah
Bahan untuk Membuat Asinan Rambutan
- 1 ikat rambutan
- 6 buah cabai merah
- 4 buah cabai rawit
- 10 sendok makan gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 5 buah jeruk nipis atau lemon (jumlah buah sesuai selera)
- 500 ml air putih
Langkah Membuat Asinan Rambutan
- Ulek kasar cabai merah dan cabai rawit. tambahkan garam yang sudah disiapkan.
- Siapkan air putih di panci. Kemudian, masukan cabai yang sudah diulek dan gula. Aduk rata dan masak hingga air mendidih.
- Setelah mendidih, dinginkan kuah asinan yang dibuat tadi.
- Sambil menunggu, kupas rambutan dan pisahkan dari bijinya. Kemudian cuci hingga bersih.
- Selanjutnya, tuankan kuah asinan ke dalam mangkok yang berisi rambutan yang sudah dibersihkan.
- Tambahkan perasan jeruk nipis atau lemon ke dalam kuah asinan. Selain perasan, bisa masukan potongan jeruk tersebut untuk menambah sensasi rasa segar.
- Asinan rambutan sudah siap disajikan. Namun, akan lebih enak jika dikonsumsi saat dingin setelah dimasukkan ke dalam kulkas.
Itulah resep membuat asinan rambutan yang bisa dicoba untuk mengisi waktu luang. Bahan-bahan tadi juga bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. (*)