Scroll untuk membaca artikel
Selasa, 17 Januari 2023 | 19:46 WIB

Ditawari Kerja Dengan Gaji Tinggi, Pemilik Akun Tiktok Konten Ibu-Ibu Guyur Air Malah Minta Uang 200 Juta

Rahmah Afifah
Ditawari Kerja Dengan Gaji Tinggi, Pemilik Akun Tiktok Konten Ibu-Ibu Guyur Air Malah Minta Uang 200 Juta
John LBF saat sedang menawarkan pekerjaan kepada pemilik akun (Foto: Tangkapan Layar dari akun instragram @memomedsos)

SuaraBandung.id - Pemilik akun tiktok yang terkenal dengan konten ibu-ibu guyur air menolak tawaran kerja yang diberikan oleh seorang pengusaha, Jhon LBF.

Dan malah meminta pengusaha mualaf yang diketahui berasal dari Tanggerang itu untuk mengirimkannya uang sebesar 200 juta rupiah agar ia menghentikan konten 'guyur air' tersebut.

"Kalau mas Jhon tidak mau melihat kami live streaming konten seperti ini transfer 200 juta," kata si pemilik akun yang dikutip oleh bandung.suara.com pada Selasa (17/1/2023).

Dalam video balasan tersebut pemilik akun sama sekali tidak memperlihatkan wajahnya dan hanya memperdengarkan suara seorang laki-laki.

Baca Juga:Profil Kiai Fahim Mawardi, Jadi Tersangka Kasus Pencabulan 11 Santriwati di Jember

Lebih lanjut, dia mengaku jika uang 200 juta yang diminta itu akan dijadikan modal untuk usaha bagi dia dan keluarganya.

"Untuk modal usaha dikeluarga kami supaya kami tidak melakukan live streaming seperti ini di tiktok,"

Video ibu-ibu guyur air ke badannya selama 24 jam membuat warganet geram. 

Pasalnya konten tersebut dinilai mengemis rasa kasian penonton demi mendapatkan uang dari fitur gift di Tiktok.

Berbagai akun tiktok berkali-kali meminta untuk menghentikan live konten tersebut dari kolom komentar.

Baca Juga:Polsek Tambora Ringkus Pengedar Narkoba Jaringan Lapas, Sejumlah 2,31 Kilogram Sabu Disita

Namun bukanya berhenti konten tersebut semakin hari malah semakin viral. (*)

Berita Terkait

Tag

terpopuler

News

Terkini

Loading...
Load More
Ikuti Kami

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda