SuaraBandung.id - Bertahun-tahun tidak bertemu, akhirnya Ivan Gunawan hampiri Bunda Corla di Jerman pada Minggu (4/12/2022).
Hal ini diketahui saat Bunda Corla yang seperti biasa melakukan siaran langsung di media sosial Instagram pribadinya.
Diketahui, Ivan Gunawan dan Bunda Corla terakhir bertemu pada tahun 2005 saat almarhum Olga Syahputra masih hidup di tengah-tengah mereka.
Dan kini, Ivan Gunawan dengan sengaja mendatangi Bunda Corla yang selama ini selalu sibuk bekerja di salah satu restoran cepat saji di Jerman.
Baca Juga:Kenapa Indonesia Butuh Rupiah Digital? Begini Penjelasan BI
Dalam satu video di TikTok didalamnya terdapat Ivan Gunawan yang bertemu dengan Bunda Corla di salah satu hotel disana.
Saking senangnya ingin bertemu dengan kawan lawa, Ivan Gunawan pun mempertanyakan tingkah laku enerjiknya kepada salah satu temannya.
“Kita teriak nanti diomelin enggak sih sama orang hotel?,” tanya Ivan Gunawan.
“Ini kayak mau nangkep orang narkoba ya, kayak lagi mau ngegerebek loh,” tambahnya.
Saat memasuki hotel, Ivan Gunawan langsung mencari keberadaan Bunda Corla.
Baca Juga:Penampilan Apik Timnas Jepang di Piala Dunia Dongkrak Ekonomi Negara
Namun belum sampai pada tempat Bunda Corla berada, suara dari sosok pemilik ratusan ribu penonto siaran langsung tersebut pun langsung terdengar dari jauh.
“Emang dasar kau ya, dasar kau ya, kau bilang dua puluh menit datang, kesel aku, untung aja aku enggak pulang,” marah Bunda Corla.
Walaupun harus menunggu lama pertemuan mereka, Bunda Corla tetap menyambut sahabat lamanya dengan senyuman.
“Anak gue ya allah, kalau enggak datang nanti dimaki sama anak-anak gueh (penonton siaran langsung),” tambahnya.
Diketahui, Ivan Gunawan dan Bunda Corla merupakan sahabat sejak lama yang berawal dan bertemu di industri hiburan tanah air.
Namun, belum diketahui mengapa Bunda Corla nekat untuk pindah dan bekerja meninggalkan Indonesia dan memilih Jerman untuk menemani masa tuanya.
Walaupun begitu, Ivan Gunawan dan Bunda Corla baru-baru ini sering melakukan siaran langsung bersama demi mengurangi kerinduan mereka.
(*)
Sumber: TikTok davidyandraan